Berita

Berita Publik

Sosialisasi Perkuatan Fungsi SPI dan Perpustakaan Serta Launching Forum SPI dan Forum Perpustakaan di Lingkungan PPSDMPL

Sosialisasi Perkuatan Fungsi SPI dan Perpustakaan Serta Launching Forum SPI dan Forum Perpustakaan di Lingkungan PPSDMPL

PIP Semarang Selenggarakan Sosialisasi Perkuatan Fungsi SPI dan Perpustakaan Serta Launching Forum SPI dan Forum Perpustakaan di Lingkungan PPSDMPL

Bahwa dalam rangka perkuatan fungsi SPI dan Perpustakaan di lingkungan PPSDMPL, maka perlu dilaksanakan sosialisasi perkuatan fungsi SPI dan Perpustakaan Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan Laut (PPSDMPL). Kegiatan dilaksanakan secara hybrid bertempat di Hotel GranDhika Jalan Pemuda Semarang, pada tanggal 25-26 April 2024.

Sambutan pertama disampaikan oleh Direktur Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Capt. Sukirno, M.M.Tr, M.Mar. Dalam sambutannya beliau menyampaikan harapan dari kegiatan ini adalah agar fungsi SPI dan Perpustakaan dapat distandarkan, sehingga terdapat persamaam persepsi, serta dapat berkontribusi positif, aktif, dan inovatif dalam mendukung upaya-upaya perbaikan layanan dan akuntabilitas tata kelola BLU. Sambutan berikutnya sekaligus pembukaan disampaikan oleh Kepala Pusat Pengembangan SDM Perhubungan Laut Dr. Ir. Ahmad, M.M.Tr., QIA, CFr. Dalam sambutannya Beliau menjelaskan terbentuknya wadah pemersatu SPI dan Perpustakaan PPSDMPL berupa Funtastic Twelve SPI BLU PPSDPL dan FPML mengemban amanah dan tugas yang diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi SPI dan Perpustakaan di lingkungan PPSDMPL serta BLU Kementerian Perhubungan secara umum, dapat saling sharing keberhasilan pelaksanaan tugas masing-masing dan bersama berkomitmen melakukan upaya perbaikan tata kelola dan operasional BLU.

Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis pin keanggotaan forum SPI dan Perpustakaan. Untuk Perpustakaan juga dilakukan penandatangan MoU antara BP3IP dengan PIP Semarang.

Related Posts:

Comments