Berita

Berita Publik

WORKSHOP BEDAH BUKU BIDANG NAUTIKA, TEKNIKA, DAN KALK

WORKSHOP BEDAH BUKU BIDANG NAUTIKA, TEKNIKA, DAN KALK

Pada tanggal 12-14 Desember 2018 lalu, Program Studi Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang menyelenggarakan kegiatan Workshop Bedah Buku Bidang Nautika, Teknika, dan KALK. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Bagian Administrasi Akademik dan Ketarunaan, Kepala Program Studi Nautika, Teknika, KALK, serta para Dosen dari masing-masing program studi.

Workshop bedah buku ini dilaksanakan dengan tujuan untuk menganalisis dan menemukan solusi permasalahan dalam penerbitan dan penggunaan buku ajar peserta diklat khususnya taruna. Beberapa permasalahan tersebut diantaranya adalah mengenai kesesuaian materi buku ajar dengan kurikulum dan silabus, kesesuaian buku ajar yang digunakan dengan pengajar di kelas, dan teknik penulisan.

Hari pertama dilaksanakan dengan agenda pertama yaitu pembukaan oleh Kepala Bagian Administrasi Akademik dan Ketarunaan, Dr. Capt. Mashudi Rofik, M.Sc kemudian dilanjutkan dengan agenda menyesuaikan materi buku ajar dengan kurikulum dan silabus, yang dilakukan oleh para dosen secara berkelompok sesuai dengan program studi masing-masing.

Agenda hari kedua adalah adalah workshop dengan menghadirkan narasumber konsultan IT yang berkecimpung di dunia penerbitan, Jasmadi, STP. Jasmadi memberikan paparan dengan materi teknik penulisan buku dengan beberapa sub materi persiapan penulisan buku buku, layout naskah, editorial, dan penerbitan buku.

Selain menyampaikan materi tersebut di atas, Jasmadi juga memberikan motivasi untuk menulis dengan menyampaikan bagaimana peluang dan keuntungan menjadi penulis. Dengan adanya workshop ini diharapkan para peserta workshop dapat termotivasi untuk menulis dengan lebih baik sehingga kualitas buku ajar terbitan PIP Semarang menjadi makin baik dan bermanfaat tak hanya di lingkup PIP Semarang namun juga di luar PIP Semarang.  

Related Posts: