Berita

Berita Publik

LEBIH MENGENAL PERPUSTAKAAN MELALUI KEGIATAN USER EDUCATION

LEBIH MENGENAL PERPUSTAKAAN MELALUI KEGIATAN USER EDUCATION

Tak kenal maka tak sayang, begitu layaknya perumpamaan untuk sesuatu yang memerlukan pendekatan. Tak hanya hubungan antar manusia, perumpamaan ini juga berlaku pada kita sebagai pengguna perpustakaan dengan perpustakaan, lebih tepatnya bagaimana bisa memanfaatkan kalau belum kenal.

 

Ya, di dalam sebuah perpustakaan tentunya memerlukan kegiatan pengenalan atau pendekatan pengguna perpustakaan kepada perpustakaan yang biasa dikenal dengan istilah user education atau pendidikan pemakai. Selain untuk mengenalkan perpustakaan, user education ini dapat juga untuk menciptakan sifat mandiri bagi pengguna sehingga untuk kedepannya, pengguna mampu memanfaatkan fasilitas-fasilitas perpustakaan secara mandiri dan optimal.

 

Di Perpustakaan Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) sendiri kegiatan user education diperuntukkan bagi Tunas Taruna untuk mengenalkan Perpustakaan secara menyeluruh, mulai dari personal yang ada di perpustakaan, layanan-layanan dan fasilitas yang ada di Perpustakaan PIP  Semarang. Selain itu ada pula bentuk user education berupa kegiatan orientasi perpustakaan yang diperuntukkan bagi Taruna yang baru masuk kembali ke kampus setelah melakukan praktek laut maupun praktek darat. Berkaitan dengan teknologi informasi yang selalu berkembang, kegiatan orientasi biasanya berisi materi tentang hal-hal baru yang ada di Perpustakaan PIP Semarang dan sebagai sarana me-refresh kembali tentang beberapa layanan dan fasilitas Perpustakaan PIP Semarang bagi taruna.

 

Baru-baru ini dengan adanya fasilitas baru bagi civitas akademika PIP Semarang yaitu layanan e-journal dan e-book, Perpustakaan PIP Semarang menambah jenis user education dalam bentuk Bimbingan Teknis (Bimtek) penggunaan e-journal dan e-book bagi Taruna dan Dosen PIP Semarang.

 

Pada akhirnya, dengan berbagai macam bentuk user education yang dilakukan oleh Perpustakaan PIP Semarang semua dilakukan juga untuk mengurangi adanya jurang antara informasi dan pengguna informasi karena kurangnya pengetahuan tentang pemanfaatan informasi. Kegiatan ini diharapkan dapat diselenggarakan secara rutin setiap tahun untuk lebih mendekatkan Perpustakaan PIP Semarang dengan pengguna dan semoga Perpustakaan PIP Semarang sebagai salah satu sumber informasi dapat lebih dimanfaatkan secara lebih optimal. Salam literasi! (tha)

Related Posts: